Minggu, 15 Mei 2011

KAWASAN WISATA AIR TERJUN DI JEMBATAN GANTUNG

AIR TERJUN NJURUG, KAWASAN WISATA JEMBATAN GANTUNG


    Di sebelah  Barat Jembatan Gantung. Terdapat Air Terjun Njurug yang tingginya kurang lebih 30M, kolam muara Air Terjun yang luas di sisi sebelah kanan kiri air terjun terdapat tebing bongkahan batu besar dan di kelilingi penomena yang tampak hijau. suasana di sekitar air terjun yang sejuk dan dingin tampak masih alami.


    Jika anda seorang pecinta Alam , yang suka berpetualang dan tantangan datanglah di kawasan Jembatan Gantung, selain itu anda dapat bersantai sambil menikmati suasana yang sejuk dan indahnya air Terjun Njurug.








FOTO-FOTO KAWASAN WISATA JEMBATAN GANTUNG






  





 



KAWASAN JEMBATAN GANTUNG 

      Jembatann Gantung di bagun tahun 1945 menghubungkan antara kabupaten sleman. Tempatnya terletak di Dusun Ngembyong,Desa Ngoro-oro, Kecamatan Patuk, Kabupaten Gunungkidul Yogyakarta. Panjang Jembatan kurang lebih 86M dan tinggi 30M. Di sekitar Jembatan di kelilingi Penomena Pegunungan yang tampak hijau dan indah.


    Di bawah Jembatan Gantung Terdapat dua aliran sungai belum tercemar dan bermuara di satu sungai sehingga di sebut SUNGAI TEMPURAN. Di dua sisi Sungai tersebut terdapat dua tingkatan Air Terjun dengan tebing tinngi di kelilingi penomena yang hijau. muara air terjun dan pelataran sungai yang luas sehingga suasana begitu nampak indah.

    Sebelum tiba di Jembatan Gantung terdapat dua Pohon Randu Kembar yang sangat besar di tengah Pohon tersebut terdapat batu yang menyerupai Gajah. Kono Zaman dahulu kala batu rsebut merupakan Gajah yang singgah dan duduk di batu itu entah keajaiban apa sehingga tiba-tiba Gajah tersebut menjadi batu dan menyerupai Gajah. Dahulu kala tempat tersebut di yakini Masayarakat sekitar sebagai tempat sakral yang selalu di beri sesaji. semakin berkembang Zaman dan Agama terdiri sesaji tersebut telah punah namun pohon dan batu masih ada dan merupakan bukti bahwa di tempat itu ada kepercayaan Animisme dan Sinamisme, sehingga di beri Nama Watu Gajah.